Palestinaku

Deritamu, deritaku. Palestinaku


Ada luka yang menganga ketika ku saksikan wajah - wajah yang tak berdosa dan sudah tak putih lagi terumur darah, entahlah darah siapa, darah mereka? darah kakak mereka? darah adik mereka? ataukah darah teman - teman seperjuangan mereka.

Ada sakit yang teramat sakit ketika ku saksikan ibu mereka berteriak menggondong seorang anak yang berlumur darah, kehilangan satu tangan akibat ledakan bom, entahla anak siapa, anak wanita itu, anak kakaknya, anak adiknya, ataukah anak tetangganya.

Ada perih yang tak tertahankan melihat para lelaki tua memegang senjata di usia senja mereka, berjalan bertatih - tatih demi melindungi istrinya yang juga telah renta, melindungi anak - anaknya, melindungi cucu - cucunya, menjaga tempat tinggalnya, mempertahankan tanah kehidupannya. 

Ada amarah yang telah meledak - ledak ketia ku saksikan pasukan - pasukan bejat itu berkeliaran diudara dengan helikopter mereka meledakkan bom - bom diatas tanah itu, tanah muslim, tanah para Nabi.

Ada murka yang tak terbendung menyaksikan para penjajah itu meluluh lantakkan rumah tempat tinggal mereka, membumi hanguskan rumah mereka. Meledakkan setiap sumber kehidupan mereka, menghancurkan kebebasan mereka.

Tersisa hanyalah rindu yang dapat kukirimkan  dengan diiringi jutaan cahaya dari setiap Doa - doa ku Untukmu, Adikku, Kakakku, Ibuku, Ayahku, Saudaraku, Palestinaku, Gazaku. Tak akan pernah putus Do'a ku untuk kedamaianmu, karena air mata masih mengalir, karena jeritan pilu masih terdengar, karena ceceran darah masih belum kering di tanah itu, karena perang masih berlangsung. dan Do'a ku takkan pernah putus.


Yaallah jika memang hari itu sudah dekat, bantu kami untuk terhindar dari kezholiman orang - orang kafir. Jadikan kami saksi nyata yang tidak pura pura buta dan bungkam ketika sampai pada pertanyaan "Dimana kami berada saat mereka tengah dijajah"

. . اللَّهُمَّ أَعِزَّ الْإِسْلَامَ وَ الْمُسلِمِين


Ya Allah, muliakanlah Islam dan kaum Muslimin

اللَّهُمَّ ثَبِّتْ إِيمَانَهُمْ وَ أَنْزِلِ السَّكِينَةَ عَلَى قُلُوبِهِم وَ وَحِّدْ صُفُوفَهُمْ


Ya Allah, teguhkanlah Iman mereka dan turunkanlah ketenteraman di dalam hati mereka dan satukanlah barisan mereka.

 اَمِين يَا رَبَّ الْعَالَمِيْن


Dariku untuk palestina ku, ditengah - tengah problematika pemilu yang membunuh sehingga terlupakan dan harus mengorbankan dirimu.

Sahabatku, bawa mereka disetiap doa doamu.

Komentar

  1. Palestine, tomorrow will be free

    #maher zain' song

    BalasHapus
  2. Ramadhan kali ini kami memang dikuatkan dengan keadaan Palestine.

    Malu mau mengeluh...

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer